Jumat, 28 Oktober 2011

Yuk Bimbing Anak Anda


 ANAK- Seringkali banyak orang tua menyianyiakan anaknya hanya karena merasa kesal atau jengkel dengan tingkah sang anak sehingga mengakibatkan sang anak tidak mendapatkan kasih sayang yang seharusnya ia dapatkan pada usianya yang butuh kasih sayang tersebut.
Dari banyak permasalahan yang sering kali dihadapi orang tua salah satunya adalah kenakalan anak anak itu sendiri yang dianggap sangat mengganggu padahal orang tua merasa telah memberikan kasih sayang yang cukup pada sang anak.namun sayangnya kasih sayang yang diartikan oleh orang tua sangat terbatas pada makanan sang anak, terbatas pada merawat anak agar tak sakit, terbatas pada biaya sekolah sang anak, hal ini sangatlah tak sempurna bagi kebutuhan jiwa sang anak, dimana yang ia butuhkan adalah kasih sayang dari orang tuanya. misalkan saja jika sang anak menangis karena lapar orang tua langsung berpikir untuk membuatkan sang anak makanan hingga meninggalkan anak menangis tanpa membawa sertanya membuat makanan anak tersebut, padahal anak-anak yang khususnya dalam hal ini balita, masih sangat membutuhkan pelukan ibunya, yang tidak mau jauh dari ibunya.

untuk  itu perlu diperhatikan jika disaat sang anak (dalam hal ini dikhususkan balita) menangis mungkin karena lapar atau mengantuk, alangkah baiknya sang ibu pintar-pintar mengambil sikap atau lebih kreatif membuat sang bayi agar tak menangis, bukan malah memarah-marahi sibayi yang tak mau berhenti manangis apalagi sampai pad memukul, tentu ini sangat disayangkan jika sang ibu tega melakukan hal ini.
Bisa kita lihat sedikit riwayat dalam ajaran Islam sendiri seorang anak yang dipukul itu adalah seorang anak yang nanti usia kalau tidak salah kira-kira 10 tahun yang dalam hal ini memukul bukan untuk sekadar jengkel tapi niatnya adalah memukul untuk mengajari itupun dalam masalah meninggalkan shalat, karena pukulan itu tidak terlalu penting tetapi ajaran kita itu yang sangat diutamakan,


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

berikan komentar terbaikmu ya....,